Skincare untuk Jerawat Meradang yaitu yang berbahan alami yang tidak menyebabkan jerawat semakin banyak diwajah, pilihan skincare terbaik yaitu yang diformulasikan khusus untuk jerawat (Acne).
Showing all 6 results
-
Serum
Serum Reglow Perfect Glowing And Whitening Series
Original price was: Rp112,500.Rp90,000Current price is: Rp90,000.
Jerawat Meradang
Jerawat meradang yaitu kondisi jerawat yang ditandai dengan adanya kemerahan, pembengkakan, dan rasa sakit di sekitar area jerawat. Kondisi jerawat yang meradang sering disebabkan oleh peradangan yang terjadi ketika terinfeksi oleh bakteri Propionibacterium acnes dan folikel rambut yang tersumbat.
Ketika pori-pori tersumbat, minyak, sel-sel kulit mati, dan bakteri dapat terperangkap di dalamnya. Ini bisa menyebabkan peradangan dan mengaktifkan sistem kekebalan tubuh, sistem ini akan merespon dengan melepaskan zat-zat peradangan, seperti histamin yang bisa menyebabkan pembengkakan, kemerahan dan rasa sakit di sekitar jerawat.
Jerawat meradang biasanya lebih sulit diobati dan bisa meninggalkan bekas luka atau noda hitam pada kulit setelah sembuh. Penting untuk menghindari memencet atau menggaruk jerawat meradang, karena hal ini bisa memperburuk peradangan dan memperparah bekas jerawat.
Perawatan jerawat meradang melibatkan langkah-langkah seperti:
- Membersihkan wajah dengan lembut
- Menggunakan pembersih yang sesuai
- Menghindari penggunaan produk skincare yang berminyak atau mengandung bahan iritatif
- Menggunakan produk yang mengandung bahan aktif seperti asam salisilat atau benzoyl peroxide
- Menjaga kebersihan wajah secara umum.
Skincare untuk Jerawat Meradang
- Pembersih Wajah dengan Bahan Aktif: Pilih pembersih wajah yang ada kandungan bahan seperti asam salisilat atau asam glikolat. Dua bahan ini bisa membantu membersihkan pori-pori yang tersumbat, mengurangi kemerahan dan menghilangkan kuman yang jadi penyebab peradangan.
- Toner dengan AHA/BHA: Gunakan toner yang mengandung asam alfa hidroksi (AHA) atau asam beta hidroksi (BHA). AHA membantu menghilangkan sel kulit mati dan menyegarkan kulit, sementara BHA membersihkan pori-pori dan mengurangi jerawat.
- Krim atau Gel Acne Treatment: Cari krim atau gel yang mengandung bahan aktif seperti benzoyl peroxide atau asam salisilat. Bahan-bahan ini bisa membantu mengurangi peradangan, membunuh bakteri penyebab jerawat dan mengeringkan jerawat secara efektif.
- Masker Wajah Clay: Kamu bisa memilih dan menggunakan masker wajah yang mengandung clay (tanah liat). Clay memiliki sifat menyerap minyak berlebih dan kotoran dari pori-pori, membantu mengontrol minyak berlebih, dan bisa meredakan jerawat meradang.
- Pelembap Non-Komedogenik: Pilih pelembap yang tidak menyumbat pori-pori dan pilih yang mengandung bahan seperti asam hialuronat atau ceramide, yang dapat menyegarkan kulit tanpa menyebabkan jerawat lebih parah.
Tips Untuk Menyembuhkan Jerawat Meradang
- Jaga kebersihan kulit: Cuci wajah dua kali sehari menggunakan pembersih yang tidak mengiritasi kulit dan lembut. Jangan menggosok wajah terlalu keras karena hal ini bisa memperparah peradangan jerawat.
- Hindari memencet atau menggaruk jerawat: Memencet atau menggaruk jerawat meradang dapat menyebabkan infeksi dan memperburuk peradangan. Jika memang harus menyentuh jerawat, pastikan tangan sudah bersih dan gunakan tisu bersih.
- Gunakan produk skincare yang tepat: Gunakan produk yang mengandung bahan aktif seperti asam salisilat atau benzoyl peroxide, dan pilih yang sesuai dengan jenis kulit kamu untuk membantu mengurangi peradangan dan membunuh bakteri penyebab jerawat.
- Hindari penggunaan produk berminyak: Produk skincare atau makeup yang berminyak dapat menyumbat pori-pori dan memperparah jerawat meradang. Pilih produk yang non-komedogenik atau bebas minyak.
- Jaga pola makan yang sehat: Hindari makanan berlemak, pedas, dan berminyak yang dapat meningkatkan produksi minyak pada kulit. Konsusmsi buah-buahan, sayuran dan biji-bijian.
- Hindari stres: Stres dapat memicu produksi hormon yang dapat meningkatkan risiko timbulnya jerawat meradang.
Selalu penting untuk berkonsultasi dengan dokter kulit atau ahli kecantikan sebelum menggunakan produk baru kalau kondisi wajah kamu sedang berjerawat meradang. Produk skincare yang tepat akan tergantung pada jenis kulit dan tingkat keparahan jerawat, memiliki rutinitas perawatan yang teratur dan menjaga kebersihan wajah juga penting untuk mengatasi jerawat meradang.